Jumat, 04 Oktober 2013

DKP Ikuti Bangka Barat Fair 2013

Bangka Barat Fair resmi dibuka pada hari Kamis, 3 Oktober 2013 pada malam hari. Antusiasme warga Bangka Barat, utamanya yang ada di sekitar Muntok terlihat tinggi juga lho. Ini bisa kita lihat saat pembukaan Bangka Barat Fair 2013 (BBF 2013) dimana pengunjung terlihat membludak dan berjubel untuk menyaksikan acara pembukaan. Disamping itu juga ada yang sengaja datang hanya untuk melihat-lihat stand-stand pameran yang ada di BBF 2013.

Tabuhan beduk berulang-ulang oleh Sekda Bangka Barat (Babar), Ramli Ngad Jum serta pesta kembang api menandai pembukaan kegiatan Pameran Pembangunan Kabupaten Bangka Barat (Bangka Barat Fair 2013) yang berlangsung di alun-alun komplek perkantoran Pemkab Bangka Barat. Kemudian adaa juga pesta kembang api yang sangat dinanti-nanti oleh warga dan semua yang hadir di alun-alun tersebut.

Pameran Pembangunan Babar Resmi Dibuka
Sekda Ramli Ngad Jum mewakili Bupati Bangka Barat, Zuhri M Syazali didampingi Wakil Ketua DPRD Bangka, Hendra Kurniady menabuh beduk diikuti dengan bunyi sirena meramaikan pekan pameran.
Bupati Tutup Bangka Barat Fair 2013
Ketua Pameran Pembangunan Kabupaten Bangka Barat 2013, Zumrowi Ahyar, dalam sambutannya mengatakan, sejumlah acara sudah dipersiapkan untuk meramaikan kegiatan pameran dimulai 3 Oktober hingga 7 Oktober. Diantaranya, pertunjukan kesenian, festival musik, lomba kicau burung termasuk tarik tambang.
"Pameran kedepan kita harapkan akan lebih besar bertepatan dengan Bangka Barat sebagai tuan rumah MTQ tingkat provinsi," kata Zumrowi.
Sementara, Sekda Bangka Barat, Ramli Ngad Jum, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan pameran pembangunan sangat strategis dan penting dalam untuk penyebaran informasi dan juga promosi kepada masyarakat baik oleh instansi pemerintah maupun kalangan swasta. "Kita berharap pameran dapat berjalan baik dan mendapat respons dari masyarakat," ucapnya.



Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bangka Barat juga ikut berpartisipasi di BBF 2013 ini. Persiapan jauh-jauh hari telah dipersiapkan dan lakukan oleh pegawai DKP. stand kami menyediakan dan memfasilitasi bagi para nelayan, petani ikan maupun masyarakat umum yang membutuhkan informasi mengenai budidaya perikanan maupun yang lainnya yang ada hubungannya dengan Kelautan dan Perikanan.


Di stan DKP juga menjual aneka ikan dan hasil laut baik dalam kondisi segar maupun yang sudah di freezer. Alhamdulillah animo masyarakat juga tinggi. Ikan-ikan banyak yang laku terjual, ada ikan nila, patin, louhan, mas koki, koi, lele, maupun udang, daging ikan giling, dsb.




Alhamdulillah ternyata pengorbanan, usaha dan semua yang telah dilakukan oleh DKP tidak sia-sia. Stand DKP mendapat Juara I sebagai Stand yang terbaik. Selamat untuk Dinas Kelautan dan Perikanan...semoga semakin semangat dalam tugas, berkarya dan mengabdi untuk masyarakat Bangka Barat khususnya dan bangsa Indonesia umumnya. Dan semoga di tahun mendatang acara Bangka Barat Fair lebih semarak, seru, ramai dan diminati oleh seluruh lapisan masyarakat Bangka Barat khususnya dan khalayak ramai lainnya pada umumnya.
Salam Perikanan ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar