Jumat, 08 Maret 2013

Kerja Bakti Bersama di Pantai Asmara

Kabupaten Bangka Barat saat ini tengah menggalakkan kegiatan kebersihan lingkungan. Di lingkup desa, digalakkan kegiatan gotong-royong bersih desa (goro), setiap satu minggu sekali, biasanya pada hari Jum’at. Di setiap dinas (instansi) di pemerintah daerah juga digiatkan kebersihan lingkungan di sekitar tempat satuan kerja.


memunguti sampah yng ada di pantai
 Hal ini bukan hanya semata-mata untuk meraih piala Adipura 2013, akan tetapi memiliki tujuan utama untuk menumbuhkan kesadaran pada seluruh lapisan masyarakat di bangka Barat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
Sebuah daerah akan terlihat indah, nyaman, asri dan bersih jika semua lapisan masyarakat yang menghuni & tinggal di walayah tersebut memiliki kesadaran bersama akan pentingnya lingkungan yang bersih. Bukankah sangat menyenangkan & menjadi kebanggaan tersendiri jika kita bisa melihat dan merasakan indahnya sebuah lingkungan yang bersih, tertata rapi, asri & memiliki lingkungan yang nyaman & sehat untuk kita huni/tempati.
Sebaliknya, kita akan merasa tidak nyaman & tidak suka jika melihat, mengalami dan merasakan lingkungan sekitar kita yang sangat kotor & buruk tingkat kebersihannya.
Setiap hari Jum’at biasanya di instansi kami yaitu Dinas Kelautan & Perikanan Bangka Barat diadakan kegiatan kerja bakti (bersih-bersih) di lingkungan sekitar tempat kita kerja. Kegiatan ini dilakukan setelah semua pegawai melakukan apel pagi bersama dengan melakukan kegiatan senam bersama di parkir timur kantor bupati Bangka Barat.
Pada hari Jum’at, tanggal 8 Maret 2013 kegiatan kerja bakti di instansi DKP Babar sedikit berbeda. Kami melakukan kerja bakti kebersihan di pantai Asmara Kecamatan Muntok bersama-sama dengan instansi (dinas) yang lainnya. Sejak pagi sekitar jam 07.00wib kami telah berkumpul di pantai Asmara untuk melakukan bersih-bersih pantai.
Ada yang membawa peralatan kebersihan dari rumah (sapu, sabit/parang, karung, plastik/kresek ukuran besar, dan alat-alat kebersihan lainnya). Setelah sampah & kotoran yang ada di sekitar pantai dibersihkan dan dikumpulkan menjadi satu, kemudian dibakar. Untuk batang pohon yang telah mati dan mengganggu keindahan pantai juga dipotong-potong menjadi ukuran kecil (dikumpulkan menjadi satu di satu tempat) agar keberadaannya tidak memperjelek keindahan pantai Asmara.
Setelah aksi bersih-bersih selesai dilakukan, waktunya bagi kami untuk istirahat sebentar (melepas lelah) dengan makan & minum makanan ringan secara bersama-sama…asyiknya…bisa ke pantai, sambil melakukan kegiatan kerja bakti, juga bernarsis ria (memotret) dan bercanda.
Semoga piala Adipura 2013 bisa di raih kembali oleh Kabupaten Bangka Barat…
foto-foto yang sempat kami abadikan saat kegiatan kerja bakti di pantai Asmara:
aktifitas memunguti/mengambil sampah dan dimasukkan ke kantung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar